Jangan Dibuang! Berikut 14 Manfaat Kulit Manggis yang Tak Terduga Sama Sekali

Tidak hanya mempunyai rasa yang enak dan nikmat, salah satu buah yang mudah Anda temui di kawasan Asia Tenggara (termasuk di Indonesia) ini ternyata memiliki banyak sekali manfaat.

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, manggis adalah salah satu buah yang kaya akan segudang manfaat dan kandungan nutrisi di dalamnya. Tidak hanya daging buahnya, kulitnya pun memiliki khasiat yang luar biasa bagi kesehatan tubuh. Tak jarang bila akhir-akhir ini berbagai produk ekstrak kulit manggis banyak beredar di pasaran.

Berbagai Manfaat Kulit Manggis

Lalu, apa saja manfaat dari kulit manggis itu? Mari kita simak bersama beberapa manfaat kulit manggis berikut ini :

Manfaat Kulit Manggis
Khasiat dan Manfaat Kulit Manggis

1. Mencegah kanker

Kulit manggis sangat disarankan untuk dikonsumsi seseorang yang rentan terkena penyakit kanker ataupun yang telah mengidapnya. Kandungan antioksidan yang terdapat dalam kulit manggis sangat berperan dalam melawan radikal bebas yang memicu pertumbuhan sel kanker.

Selain itu, bagi yang telah memiliki sel kanker di dalam tubuhnya, kulit manggis memiliki kemampuan anti proliferasi yang berarti dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan sel kanker. Hal ini akan sangat membantu dalam pengobatan kanker itu sendiri.

Namun, perlu diingat bahwa kulit manggis tidak dapat membunuh sel kanker secara total. Oleh karena itu, pengobatan secara medis harus tetap dilakukan.

2. Mencegah penuaan dini

Kandungan antioksidan dalam kulit manggis juga sangat bermanfaat dalam mencegah penuaan dini. Manfaat menakjubakan ini dimiliki oleh kulit manggis, karena antioksidan yang dimilikinya membuang sel-sel mati yang lama dan membantu proses regenerasi sel yang baru.

Anda dapat melihat manfaat kulit manggis ini secara kasat mata pada kulit Anda, di mana kulit manggis dapat mecegah keriput pada kulit Anda.

3. Mencerahkan kulit

mencerahkan kulit
Image: ytimg.com

Dengan adanya kandungan vitamin C didalamnya, membuat kulit manggis dapat diandalkan untuk mencerahkan kulit wajah yang kusam dan berminyak. Vitamin C telah terbukti di berbagai penelitian sebagai agen pemutih kulit.

Selain itu, kulit manggis juga memiliki kemampuan untuk memicu pembentukan kolagen yang diperlukan dalam menjaga kulit tetap kencang dan tampak muda.

4. Membantu mengobati jerawat

Salah satu manfaat kulit manggis adalah untuk mengobati jerawat. Efek anti inflamasi atau anti peradangan yang dimiliki oleh kulit manggis dapat berperan dalam membantu mengobati jerawat dan mencegah munculnya jerawat dikemudian hari.

Selain itu, kulit manggis juga mengandung agen anti bakteri yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.

5. Meningkatkan sistem imun tubuh

Kulit manggis memiliki kandungan vitamin C yang tinggi yang sangat berperan dalam pertahanan sistem imun tubuh. Vitamin ini akan senantiasa mengaktifkan kekebalan tubuh kita sehingga apabila ada kuman infeksi yang hendak menyerang, tubuh telah siaga untuk menghadangnya.

Kulit manggis juga baik untuk dikonsumsi bagi seseorang yang telah menderita sakit. Kulit buah ini akan membantu mempercepat masa pemulihan seseorang dari sakitnya.

6. Diet yang baik bagi penderita diabetes

khasiat kulit manggis
Image: www.netdoctor.co.uk

Kulit manggis memiliki kandungan kalori yang rendah. Hal ini menjadikan kulit manggis sangat cocok untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes. Selain itu, kandungan serat yang dimiliki oleh kulit manggis dapat membantu mengontrol kadar gula darah penderita diabetes agar tetap berada pada rentang normal.

Serat akan membantu mendistribusikan gula ke sel-sel organ agar dapat digunakan dengan baik dan tidak menumpuk di dalam darah.

Namun, tetap saja pola hidup sehat yang lain seperti menjaga pola dan jenis makanan yang dikonsumsi, serta aktivitas fisik yang teratur tetap harus dilaksanakan untuk mendapatkan kontrol yang maksimal dari diabetes.

7. Melancarkan pencernaan dan mencegah konstipasi

Kulit manggis mengandung serat yang cukup tinggi yang berguna untuk melancarkan pencernaan dan mencegah konstipasi/ sembelit.

Serat pada kulit manggis akan membantu usus menyerap nutrisi makanan dengan lebih baik dan mendorong sisa pencernaan makanan untuk dikeluarkan dengan lebih mudah.

8. Membantu mengontrol kadar kolesterol dalam darah

kadar kolesterol baik
Image: elevate.com.au

Kulit manggis memiliki kemampuan untuk menaikkan kadar kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kolesterol jahat (LDL) serta trigliserida melalui serat yang dimilikinya.

Serat tersebut akan membantu mengikat dan mengantarkan kolesterol untuk segera diproses menjadi asam empedu dan dikeluarkan dari dalam tubuh sehingga tidak terjadi penumpukan di dalam darah yang dapat menimbulkan komplikasi penyakit lainnya.

9. Menjaga kesehatan jantung

Dengan kadar kolesterol yang dapat dikontrol dalam rentang normal, hal ini membuat kulit manggis juga memiliki manfaat dalam menjaga kesehatan jantung.

Kadar kolesterol yang normal akan menghindari terbentuknya plak kolesterol yang dapat menyumbat pembuluh darah terutama pembuluh darah jantung.

Selain itu, kulit manggis juga memiliki zat aktif yang berperan sebagai kardioprotektor (pelindung jantung) yang dapat mencegah penyakit jantung tertentu, seperti penyakit jantung rematik dan kematian mendadak sel-sel jantung.

10. Mencegah penyakit stroke

khasiat kulit manggis
Image: www.medicaldaily.com

Kulit manggis dapat mencegah penyakit stroke karena dapat melindungi pembuluh darah dari kekakuan.

Zat antioksidan yang dimiliki oleh kulit manggis dapat mempertahankan dinding pembuluh darah tetap elastis dan tidak mengalami pengerasan dini. Hal ini dapat mencegah penyakit stroke dan juga penyakit penyumbatan pembuluh darah yang lain.

11. Membersihkan racun di tubuh

Antioksidan pada kulit manggis juga dapat mengikat senyawa kimia dan zat racun yang masuk ke dalam tubuh baik melalui asap polusi, rokok, makanan yang terkontaminasi ataupun efek radiasi. Zat-zat yang berbahaya ini akan dikeluarkan dari tubuh dengan cepat melalui urin (kencing).

Jika racun tersebut masuk ke dalam usus, antioksidan pada kulit manggis akan melindung lapisan usus agar tidak berkontak langsung dengan zat-zat tersebut sehingga risiko timbulnya kanker usus dapat dicegah.

12. Menjaga kesehatan mata

manfaat kulit manggis
Image: www.baypins.com

Kulit manggis juga memiliki kandungan vitamin A yang sangat baik bagi kesehatan mata. Vitamin A dapat menjaga ketajaman penglihatan mata dan melindungi mata dari kebutaan mendadak, misal akibat glaukoma atau kerusakan titik tangkap cahaya pada mata.

13. Mempertahankan kepadatan tulang

Khasiat kulit manggis dalam mempertahankan kepadatan tulang tidak bisa dianggap sebelah mata. Mineral dan kalsium juga dimiliki oleh kulit manggis, dimana mineral ini sangat berperan dalam menjaga kepadatan tulang dan mencegah pengroposan tulang.

Bila dikonsumsi oleh anak usia remaja, kulit manggis dapat menunjang pertumbuhan anak-anak dengan lebih optimal, mereka dapat tumbuh tinggi dengan tulang yang semakin kuat.

14. Menjaga stamina dan meningkatkan kebugaran tubuh

manfaat kulit manggis
Image: www.bodycatalyst.com.au

Selain kandungan vitamin C nya, kandungan vitamin B kompleks dalam kulit manggis juga dapat menjaga stamina dan meningkatkan kebugaran tubuh. Vitamin B berperan penting dalam metabolisme karbohidrat, protein, dan lemak untuk selanjutnya diproses menjadi sumber tenaga yang bermanfaat bagi aktivitas dan metabolisme organ tubuh yang lain.

Selain itu, vitamin B juga dapat meningkatkan koordinasi sistem saraf tubuh manusia agar dapat melakukan fungsinya dengan lebih baik.

Kulit manggis vs daging buah manggis

Apa yang membedakan kulit manggis dari daging buahnya?

1. Rasa
Dari rasanya, daging buah manggis memiliki rasa yang lebih manis, sedangkan kulit manggis memiliki rasa yang lebih asam dan pahit.

2. Kandungan nutrisi
Kulit manggis dan daging buah manggis memiliki nutrisi yang sangat beragam dan hampir serupa. Yang membedakan yaitu kandungan xanthone atau antioksidan pada kulit manggis lebih besar presentasenya dibandingkan pada daging buah manggis.

Hal ini membuat kulit manggis lebih berkhasiat dalam melawan beberapa penyakit tertentu seperti kanker dan sebagai agen detoksifikasi yang baik.

Cara mengolah dan mengkonsumsi kulit manggis

Kulit manggis jika langsung dikonsumsi mentah-mentah akan memiliki rasa yang tidak enak dan sedikit pahit. Dan meskipun ekstrak kulit manggis telah banyak yang dikemas dalam bentuk kapsul dan dijual di pasaran, tak jarang dari kita meragukannya karena serangkaian prosesnya yang mungkin tidak alami dan tercampur bahan kima.

Oleh karena itu, berikut cara mengolah dan mengkonsumsi kulit manggis yang dapat Anda lakukan sendiri di rumah:

  1. Ambil 1-2 buah manggis yang sudah matang kemudian cuci hingga bersih.
  2. Keluarkan daging buah manggis untuk dipisahkan dari kulitnya.
  3. Lakukan pengerokan dengan sendok atau pisau pada kulit manggis bagian dalam.
  4. Rebus kulit manggis dengan air untuk meminimilasir rasa pahitnya.
  5. Masukkan kulit manggis yang telah direbus + 100ml air rebusan kulit manggis + 100ml air biasa / dapat diganti dengan es batu + madu ke dalam blender. Anda juga dapat menambahkan buah-buahan yang lain seperti alpukat, lemon, atau daging buah manggis itu sendiri sebagai campuran.
  6. Blender sampai semuanya halus merata.
  7. Jus kulit manggis telah siap untuk dikonsumsi.

Tips sederhana memilih manggis yang berkualitas

Meskipun yang Anda konsumsi adalah bagian kulitnya, Anda harus jeli dalam memilih buah manggis yang enak dan berkualitas.

Hal ini dilakukan supaya kulit manggis yang Anda konsumsi tidak berasa terlalu pahit dan Anda juga dapat menikmati daging buahnya dengan rasa yang nikmat. Berikut cara memilih manggis yang enak dan berkualitas:

1. Warna
Buah manggis yang enak dan sudah matang sempurna akan berwarna ungu tua kecoklatan. Jangan memilih buah manggis yang masih berwarna hijau karena buah tersebut belum matang dan hindari membeli buah manggis yang telah berubah warna menjadi hitam karena menandakan buah tersebut sudah kelewat matang dan mulai membusuk.

2. Tangkai
Saat memilih buah manggis, perhatikan juga tangkainya. Tangkai buah manggis yang masih segar akan berwarna hijau dan tidak layu, serta memiliki kelopak daun yang menempel pada buah manggis dalam keadaan utuh.

Tangkai yang berwarna kecoklatan menandakan buah manggis tersebut sudah tidak dalam kondisi segar sehingga rasanya pun akan lebih pahit.

3. Tekstur
Saat Anda memilih buah manggis, tekanlah buah tersebut dengan lembut. Jika teksturnya empuk berarti buah tersebut sudah matang, tetapi bila teksturnya masih keras berarti buah manggis tersebut belum matang.

Selain itu, jangan pula memilih buah manggis dengan tekstur yang terlalu empuk atau lembek karena menandakan buah manggis tersebut sudah mulai busuk.

4. Getah
Hindari memilih buah manggis dengan getah berwarna kuning di kulitnya. Hal ini menandakan bahwa bagian dalam buah manggis pun akan mengandung banyak getah yang terasa pahit.

Tips lain yang tidak boleh Anda lewatkan:

  • Anda dapat menyimpan jus kulit manggis ke dalam kulkas asalkan dalam keadaan tertutup rapat. Anda dapat memasukkannya ke dalam botol atau tupperware untuk mencegah jus kulit manggis berubah warna karena proses oksidasi.
  • Anda dapat melompati langkah merebus kulit manggis bila Anda memang menyukai rasa yang sedikit pahit. Hal ini tidak akan merubah kandungan nutrisi dari jus kulit manggis tersebut.
  • Minum olahan kulit manggis setelah makan dan jangan dalam keadaan perut kosong. Hal ini dikarenakan sifat asam pada kulit manggis dapat memicu kenaikan asam lambung.
  • Konsumsi kulit manggis 1x sehari secara rutin untuk mendapatkan tubuh yang semakin sehat dan bugar.

Setelah membaca artikel diatas, semoga anda tidak lagi menyia-nyiakan kulit manggis yang ternyata mempunyai banyak manfaat yang tak terduga. Mulailah memanfaatkan kulit manggis untuk kesehatan tubuh anda sekarang juga!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini